Kamis, 22 Oktober 2015

Canonical Ltd.

 

Profil Singkat

Canonical merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang perangkat lunak. Perusahaan ini didirikan oleh Mark Shuttleworth, yang merupakan seorang pengusaha dari Afrika Selatan. Canonical mempekerjakan para stafnya di lebih dari 30 negara dan memiliki kantor di London, Boston, Taipei, Montreal, Shanghai, São Paulo dan Pulau Man.

Canonical didirikan berdampingan dengan Ubuntu (Sistem Operasi berbasis Linux) agar Ubuntu dapat mencangkup pasar yang lebih luas. Dengan kata lain, Ubuntu merupakan proyek yang disponsori oleh Canonical. Bersama dengan rekan-rekan bisnisnya, Canonical memastikan Ubuntu berjalan dengan baik pada setiap platform, mulai dari PC (Personal Computer) dan smartphone hingga server dan cloud.

Canonical didirikan pada 5 Maret 2004 oleh Mark Shuttleworth. Pada tahun 2010 hingga sekarang, perusahaan yang memiliki karyawan lebih dari 700 orang ini dikepalai oleh Jane Silber. Pada tahun 2013, pendapatan perusahaan ini mencapai 65,7 juta Dollar Amerika atau sekitar 898 milyar Rupiah.

Bersama dengan rekan bisnisnya, Canonical membuat Ubuntu tersedia pada PC (pre-installed) di lebih dari 3.000 ritel di seluruh dunia. Canonical juga mensertifikasi ratusan PC dan server dari berbagai perusahaan seperti Dell, HP, dan Lenovo. Selain itu, Canonical mempromosikan penggunaan aplikasi-aplikasi open source di bidang pendidikan. 


Pendapat Pribadi

Menurut saya Canonical berpengaruh besar dalam perkembangan dunia open source karena Ubuntu menjadi salah satu Sistem Operasi berbasis linux yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Ubuntu, dengan Unity-nya yang menarik dan mudah digunakan telah menjadi andalan perusahaan ini dalam menarik pengguna PC untuk bermigrasi menggunakan sistem operasi open source, dan saya termasuk salah satu pengguna Ubuntu. Selain Ubuntu, ada pula aplikasi-aplikasi open source yang disponsori oleh perusahaan ini seperti Juju, Launchpad, dan Storm. 

Selain itu, perusahaan ini berani mengambil resiko dengan mengembangkan Ubuntu untuk smartphone. Walaupun Ubuntu dapat dibilang sukses pada sektor PC, namun pada sektor smartphone masih butuh waktu untuk teruji di pasar. Dan bukan rahasia lagi kalau sekarang ini sistem operasi smartphone dikuasai oleh perusahaan besar seperti Google dengan Android-nya dan Apple dengan iOS-nya. Butuh inovasi yang besar bagi Canonical agar dapat menyandingkan Ubuntu-nya dalam bidang sistem operasi smartphone.

Sumber : Wikipedia, Canonical